Kamis, 25 Juni 2015

Ragam Wisata Bali River Tubing

Bali River Tubing

Satu lagi atraksi wisata Bali, yaitu River Tubing merupakan aktifitas adventure atau petualangan di Sungai Pakerisan lokasinya merupakan wilayah Tampaksiring - Kabupaten Gianyar. Ikut tour petualangan ini merupakan sensai tersendiri dan pegalaman baru selama liburan dengan sedikit tantangan lebih, menelusuri tenangnya aliran sungai dalam balutan alam asri nan indah ditemani oleh instuktur handal sudah berpengalaman, membuat aktifitas ini menjadi sebuah keceriaan dan nyaman.

Ragam Wisata Bali River Tubing
Bali River Tubing
Atraksi tour petualangan ini mirip seperti arung jeram, cuma yang membedakan; kalau rafting jumlah peserta dalam perahu karet antara 4-6 orang, sedangkan untuk river tubing hanya berdua saja, rafting menggunakan dayung tapi kalau river tabing menggunakan tangan dan mengikuti arus air, guide dalam rafting ada disetiap perahu, kalau river tubing berada pada perahu yang berbeda...Wah ini tentu memberikan pengalaman wisata tour yang berbeda selama liburan anda di pulau surga. aktifitas ini mementingkan keamanan dan keselamatan pesertanya, jadi tidak usah kawatir rekreasi ini aman.

Sebelum memulai aktifitas rekreasi permainan air ini, peserta menggunakan perlengkapan keamanan yang diberikan oleh provider Bali River Tubing dan diberikan briefing terlebih dahulu. Untuk anak-anak umur 10 tahun bisa bergabung pada tabung tendem bisa dengan orang tua ataupun dengan pemandu. Sambil liburan bisa mengajak anak-anak mengeksplorasi dan tour ke alam bebas, mengenalkan kepada mereka untuk lebih cinta pada alam sekitarnya. Suatu kegiatan yang memberikan pengalaman wisata unik di pulau Dewata.

Paket harga tour ke Sungai Pakerisan ini sudah termasuk antar jemput di hotel, jika anda sudah sewa mobil, bisa datang sendiri dan mengunjungi objek wisata terdekat lainnya.
 
HARGA PAKET  BALI RIVER TUBING: Rp 450.000/orang dewasa, Rp 400.000/anak
KEGIATAN TOUR:


    Lama aktifitas: 1 jam 45 menit
    Panjang lintasan: 4.5 km
    Total 7 jeram
    Lazy River untuk relaksasi setelah 7 jeram
    Fun Game di akhir petualangan ( Water Slide)

FASILITAS:

    Atar jemput di hotel dengan kendaraan a/c
    Guide selama aktifitas
    Asuransi
    Alat dan perlengkapan
    Makan siang dan welcome drink
    Parkir  cukup luas
    Safety bag
    Shower dan kamar ganti
    Handuk
    Kantong plastik untuk pakaian basah

Anda bisa sewa mobil dan melanjutkan perjalanan tour setelah aktifitas river tubing ini, mengunjungi objek wisata terdekaT lainnya seperti Tirta Empul, Goa Gajah, Petulu dan Ubud.

Sumber: balitoursclub.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar